Taruh air hangat pada baskom, beri ragi, biarkan hingga mengembang, ragi yang bagus membutuhkan hanya 2 menit setidaknya hingga berbusa (mengembang)
Campurkan bahan kering pada baskom lainnya
Setelah ragi mengembang, beri minyak kacang, aduk rata
Masukkan tepung 1 cup setiap saat, aduk
Sisakan sedikit tepung, tuang/tabur pada meja Anda
Tuang adonan ke atas meja, ulenin hingga tidak lengket lagi. Tekan dengan jari jika adonan empuk ketika ditekan lalu kembali ke wujud semula, adonan sudah siap
Sapu baskom bersih dengan minyak kacang, taruh adonan, dan bolak-balik biar tertutup minyak
Tutup dengan lap bersih yang agak basah, diamkan pada tempat hangat 30-60 menit (hingga mengembang 2 x lipat); kalau lagi winter, bagusnya didiamkan di dalam oven yang dinyalakan kecil saja
Keluarkan adonan, tumbuk/tinju biar mengempis. Timbang adonan @ 50 gram (jadi 24)
Isi masing-masing 8 bulatan dengan kelapa, kacang merah, dan tuna
Tutup dengan laps bersih kembali, biarkan di tempat hangat hingga mengembang
Panggang roti isi kelapa dan kacang merah pada 350 F selama 30 menit (hingga matang); boleh di olesi susu, kuning telur, ataupun mentega jika mau.
Kukus roti isi tuna kurang lebih 15 menit (hingga matang)